Info-Kesehatan: Bayam, Rahasia dibalik kekuatan Popeye

GIZI TINGGI: Bayam sumber zat hijau, sekaligus sumber vitamin A, B kompleks, C, E, K, carotenes, folate, manggan, kalsium, besi, yodium, magnesium, fosfor, potassium, sodium, dan banyak mengandung asam amino 

Apa yang membuat tokoh kartun Popeye jadi begitu kuat ketika menghadapi musuhnya Bruto? Tentu semua menjawab bayam. Tidak heran jika Popeye mengandalkan bayam untuk menambah kekuatannya karena sayuran yang berasal dari kawasan Tropis Amerika ini memang mengandung banyak zat gizi.

Bayam adalah salah satu sayuran mentah yang paling padat gizi dan sangat baik sebagai sumber zat hijau atau chlorophyll. Selain itu bayam adalah sumber vitamin A, B kompleks, C, E, K, carotenes, folate, manggan, kalsium, besi, yodium, magnesium, fosfor, potassium, sodium, dan banyak mengandung asam amino.

Mineral yang terkandung dalam bayam yang bersifat alkali dapat membantu mengatur pH tubuh. Bayam juga memberikan jumlah protein yang sama seperti mengkonsumi daging, dengan begitu mengkonsumsi bayam sudah barang tentu lebih murah dan sehat untuk mendapatkan protein.

Zat besi yang terkandung di dalam bayam sangat diperlukan tubuh untuk merangsang pembentukan sel darah merah. Semakin sering kita mengonsumsi daun bayam maka risiko kurang darah (anemia) yang membuat tubuh lemas, berkurang. Zat besi yang terkandung dalam bayam pun dua kali lipat lebih banyak dibandingkan sayuran lain.

Untuk masalah sembelit bayam menjadi pilihan, Daun bayam mempunyai kandungan serat cukup tinggi sehingga baik untuk mengatasi gangguan ginjal dan organ pencernaan yang bermasalah dan melancarkan buang air besar.

Yang juga menarik dari bayam yaitu kandungan asam oksalatnya. Bila senyawa yang sering menyebabkan gangguan persendian ini dikombinasikan dengan kalsium, akan terbentuk senyawa yang tidak diserap tubuh. Artinya, bayam bisa dikonsumsi dengan bahan makanan sumber kalsium.

  • Untuk mengatasi Penyakit Kurang Darah. Sediakan 3 genggam daun bayam , cuci bersih lalu tumbuk sampai halus, tambahkan 1 sendok makan air jeruk nipis, kemudian saring. Tambahkan 1 sdm dan 1 butir kuning telur ayam kampung ke dalam air daun bayam. Minum 1 kali sehari selama seminggu. Untuk pengobatan berikutnya, minum ramuan ini 2 x seminggu sampai sembuh.
  • Untuk Memperkuat Akar Rambut. Ambil 1 ikat daun dan batang bayam segar, cuci bersih dan tumbuk sampai halus. Tambahkan garam halus seujung sendok teh. Aduk rata, peras dan saring airnya, minum sekaligus dan minum 2-3 kali sehari.
  • Untuk mengatasi Penyakit Kuning. Untuk maslah ini bayam bisa diolah menjadi makanan yang lezat. Masaklah daun bayam bersama daging cumi-cumi dan dimakan selama beberapa hari.
  • Mengatasi Sakit Gigi. Ambil akar daun bayam duri seperlunya, cuci bersih lalu kunyah. Buang setelah akar lumat.
  • Melancarkan produksi ASI. Ambil satu batang bayam duri segar. Cuci bersih lalu tumbuk sampai halus, kemudian balurkan pada payudara dan lakukan 3-4 kali sehari sampai ASI lancar.
  • Meredakan Demam. Ambil segenggam daun dan batang bayam duri segar. Cuci bersih lalu tumbuk, tambahkan air matang secukupnya sampai adonan kental. Tempelkan ramuan ini pada dahi dan pelipis./cr1/ berbagaisumber/ itz

Source:http://infokesehatan5.blogspot.com/2014/03/bayam-rahasia-dibalik-kekuatan-popeye.html

No comments:

Post a Comment