Seringkali sebagai masyarakat awam, kita tidak mengerti istilah kedokteran yang kita dengar atau baca sehari-hari. Oleh karenanya untuk masyarakat umum dan siapa saja yang ingin memahami berbagai istilah/
terminologi kedokteran yang ditemukan dalam artikel, buku dan berita kesehatan saat ini, penulis mencoba merangkumkannya dalam bahasa yang ringkas dan mudah dipahami.
Kali ini kita akan membahas mengenai istilah kedokteran yang berhubungan dengan sel-sel darah.
- Tes darah lengkap adalah tes yang mengukur :
- Jumlah sel darah merah ( eritrosit )
- Jumlah sel darah putih ( leukosit )
- Jumlah total hemoglobin dalam darah
- Proporsi darah yang terdiri dari sel darah merah ( hematokrit )
Tes darah lengkap juga menyediakan informasi mengenai rata-rata
ukuran sel darah merah, jumlah hemoglobin per sel darah merah, jumlah
hemoglobin relatif terhadap ukuran sel (konsentrasi hemoglobin) per sel
darah merah dan jumlah trombosit.
- Eritrosit/ sel darah merah adalah sel darah yang mengandung hemoglobin yang berfungsi membawa oksigen ke jaringan seluruh tubuh.
- Leukosit/ sel darah putih/ White Blood Cell (WBC) adalah sel darah yang
berperan dalam mengatasi infeksi yang terjadi dalam tubuh, WBC terdiri
dari beberapa komponen darah seperti limfosit, monosit, eosinofil dll.
- Trombosit/ Platelet yaitu sel darah yang berperan dalam pembekuan darah.
- Hemoglobin/ Hb merupakan ikatan antara hem/ besi dengan protein/ globin yang memberikan warna merah pada darah, dimana Hb juga berperan dalam pengangkutan oksigen dari paru-paru ke seluruh tubuh dan transport CO2 dari jaringan tubuh ke paru-paru disamping fungsi-fungsi lainnya. Dengan kata lain Hb merupakan unit fungsional dari eritrosit/ sel darah merah.
- Albumin merupakan salah satu jenis protein yang mengatur keseimbangan cairan intrasel dan ekstrasel dalam tubuh, albumin di produksi di hati.
-
Anemia adalah kondisi
dimana jumlah sel darah merah atau jumlah hemoglobin (Hb) yaitu protein
yang berikatan dengan sel darah merah yang bertugas membawa oksigen dari
paru-paru ke seluruh tubuh serta membawa karbondioksida dari seluruh
tubuh ke paru-paru, berada di bawah normal.
- Leukemia atau kanker darah adalah suatu penyakit dimana di mana sel-sel darah putih diproduksi dalam jumlah berlebihan dan tidak dapat bekerja dengan baik.
- Thalasemia adalah kelainan pada darah berupa
kegagalan tubuh membentuk hemoglobin yang normal. Karena hemoglobin yang tidak normal ini maka sel darah merah menjadi mudah
rusak 3-4 kali lebih cepat dibanding sel darah normal. Jika sel darah normal berumur 120 hari, maka sel darah
merah penderita thalasemia hanya 23 hari. - Hemofilia adalah suatu penyakit keturunan di mana seseorang tidak menghasilkan faktor pembekuan darah yang cukup sehingga rentan terhadap perdarahan berkepanjangan.
Source:http://anekatipskesehatan.blogspot.com/2012/12/istilah-kedokteran-atau-kamus.html
No comments:
Post a Comment